Posts

Showing posts from September, 2018

CERPEN "LELAKI YANG MENDERITA BILA DIPUJI" KARYA AHMAD TOHARI

  LELAKI YANG MENDERITA BILA DIPUJI Karya : Ahmad Tohari Mardanu seperti kebanyakan lelaki, senang bila dipuji. Tetapi akhir-akhir ini dia merasa risi bahkan seperti terbebani. Pujian yang menurut Mardanu kurang beralasan sering diterimanya. Ketika bertemu teman-teman untuk mengambil uang pensiun, ada saja yang bilang, “Ini Mardanu, satu-satunya teman kita yang uangnya diterima utuh karena tak punya utang.” Pujian itu sering diiringi acungan jempol. Ketika berolahraga jalan kaki pagi hari mengelilingi alun-alun, orang pun memujinya, “Pak Mardanu memang hebat. Usianya tujuh puluh lima tahun, tetapi badan tampak masih segar. Berjalan tegak, dan kedua kaki tetap kekar.” Kedua anak Mardanu, yang satu jadi pemilik kios kelontong dan satunya lagi jadi sopir truk semen, juga jadi bahan pujian, “Pak Mardanu telah tuntas mengangkat anak-anak hingga semua jadi orang mandiri.” Malah seekor burung kutilang yang dipelihara Mardanu tak luput jadi bahan pujian. “Kalau bukan Pak Mar...

CERITA PENDEK TENTANG PEREMPUAN

Siluet Perempuan Perkasa                                                                    oleh : Ai Umay Nurjanah, S.Pd.             Kami sekeluarga memanggilnya Mpok Karti. Kami tidak tahu apakah nama lengkapnya Kartika atau Kartini. Yang kami tahu, bila hari telah mulai senja Mpok Karti beserta mobil bak terbukanya akan datang ke kios kami dengan membawa barang yang telah kami pesan sebelumnya. Saya pribadi tidak pernah tahu dan sering bertanya-tanya dalam hati, mengapa Mpok Karti memilih jadi supir angkut dibandingkan dengan pekerjaan yang lain, misalnya menjadi pembantu rumah tangga atau berjual...

CERITA PENDEK TENTANG CINTA

Setangkai   Mawar   untuk   Amanda                                                                                                  oleh:   Ai   Umay   Nurjanah             Di   antara   mereka bertiga, hanya   Amanda sendiri   yang belum punya pacar. Padahal Amanda memiliki wajah yang sangat cantik. Postur tubuhnya ideal bak peragawati. Belum lagi otaknya yang encer. Membuat pacar cewek di sekelilingnya ...

CERITA PENDEK

Janjiku                                                                                                 oleh      : Ai Umay Nurjanah             Terik matahari membakar ubun-ubun. Pantulan sinarnya yang panas dari aspal serasa menampar-nampar wajahku. Sekuat tenaga kuseret kedua kakiku yang perih dan kupandangi sepatu hitam usang yang membungkus kedua kaki itu lekat-lekat. Terbayang di pelupuk mata, jemari-jemari kakiku sudah memerah tanpa ampu...